Pengaruh Kemampuan Executive Functioning Terhadap Kemampuan Representasi Matematis

Penulis

  • Silvi Uswatun Nisa Institut Pendidikan Indonesia (IPI) Garut
  • Rostina Sundayana

https://doi.org/10.35974/jpd.v6i2.3140

Kata Kunci:

kemampuan representasi matematis, keterampilan executive functioning, pembelajaran matematika

Abstrak

Dalam pembelajaran matematika, guru dihadapkan dengan kemampuan matematis, karakter serta keterampilan mental siswa yang berbeda-beda. Keterampilan executive functioning merupakan gabungan dari keterampilan-keterampilan mental  yang dibutuhkan individu untuk beradaptasi dan merencanakan agar mencapai tujuan dalam suatu tindakan. Perbedaan kemampuan dan keterampilan siswa, tentu akan berpengaruh pada pencapaian kemampuan representasi matematis siswa. Kemampuan representasi matematis merupakan kemampuan siswa untuk menggambarkan suatu konsep matematis, serta mengkomunikasikannya, baik dalam bentuk gambar, ekspresi matematis, maupun dalam bentuk kata-kata. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh executive functioning terhadap kemampuan representasi matematis. Penelitian dilaksanakan di SMAN 5 Garut, dengan subjek kelas XI MIPA 1 tahun  ajaran 2022-2023. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksplanatif komparatif-asosatif. Dari hasil penelitian terungkap bahwa kemampuan executive functioning: Self-Control (Kemampuan Pengendalian Diri), Self-Monitor/Self-Evaluation (Kemampuan untuk mengevaluasi diri), Task Initiatif (kemampuan inisiatif dalam bertindak), Working and Memory Attention (kemampuan memori kerja), Emotional Control (Kemampuan mengendalikan emosi), Planning and Time Management (Kemampuan Perencanaan dan Manajemen Waktu) dan Organization (Kemampuan Pengorganisasian) tidak berpengaruh signifikan terhadap kemampuan representasi matematis.

Article Metrics

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Barkley, R. (2012). Executive functions: what they are, how they work, and why they evolved. The Guilford Press. https://doi.org/10.5860/choice.50-2366

Brown, T. E. (2013). A new understanding of ADHD in children and adults: Executive function impairments. In A New Understanding of ADHD in Children and Adults: Executive Function Impairments (Vol. 9780203067). Routledge. https://doi.org/10.4324/9780203067536

Cragg, L., & Gilmore, C. (2014). Skills underlying mathematics: The role of executive function in the development of mathematics proficiency. Trends in Neuroscience and Education, 3(2), 63–68. https://doi.org/10.1016/j.tine.2013.12.001

Fauziyah, C. (2020). Peran Fungsi Eksekutif Siswa SMP dalam Menyelesaikan Soal Cerita Ditinjau dari Kemampuan Matematika. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 1(3), 53–58. https://jurnalmahasiswa.unesa.ac.id/index.php/mathedunesa/article/view/25554/23429

Fitrianingrum, F., & Basir, M. A. (2020). Analisis Kemampuan Representasi Matematis Siswa dalam Menyelesaikan Soal Aljabar. Vygotsky, 2(1), 1. https://doi.org/10.30736/vj.v2i1.177

Goldstein, S., & Naglieri, J., eds. (2014). Handbook of Executive Functioning. Springer.

Hartono, Firdaus, M., & Sipriyanti. (2019). Kemampuan Representasi Matematis dalam Materi Fungsi dengan Pendekatan Open Ended pada Siswa Kelas VIII MTs Sirajul Ulum Pontianak. Jurnal Eksponen Volume 9 No. 1, April 2019, Hal. 9—20.

Hermahayu, & Wimbarti, S. (2017). Perkembangan Executive Functions Pada Anak Pra Sekolah Di Kota Magelang. E D U K A S I Jurnal Penelitian & Artikel Pendidikan, 9(2), 121–137.

Lestari, K., & Yudhanegara, M. (2017). Penelitian Pendidikan Matematika. PT Refika Aditama.

Linggi, A. (2020). Hubungan Fungsi Eksekutif Dengan Prestasi Belajar Matematika Siswa Smp [Universitas Katolik Soegijapranata Semarang]. http://repository.unika.ac.id/25112/ http://repository.unika.ac.id/25112/5/16.E3.0015_BAB 4.pdf

Murti, H. A. S. (2018). Fungsi Eksekutif dan Bahasa: Tinjauan Meta-analisis. Psikologika: Jurnal Pemikiran Dan Penelitian Psikologi, 23(2), 137–150. https://doi.org/10.20885/psikologika.vol23.iss2.art5

National Council of Teachers of Mathematics. (2000). Curriculum and Evaluation Standards for School Matehamtics. National Council of Teachers of Mathematics.

Putri, S., Nia Sania Effendi Pendidikan Matematika, K., & Keguruan dan Ilmu Pendidikan, F. (2021). Analisis Kemampuan Representasi Siswa SMK. Jurnal Penelitian Pendidikan Dan Pengajaran Matematika, 7(2), 69–78. https://doi.org/10.37058/jp3m.v7i2.2652

Sabirin, M. (2014). Representasi dalam Pembelajaran Matematika. Jurnal Pendidikan Matematika, 1(2), 33. https://doi.org/10.18592/jpm.v1i2.49

Sinaga, G. F. M., Hartoyo, A., & Hamdani. (2016). Kemampuan Representasi Matematis Siswa Ditinjau dari Gaya Belajar pada Materi Fungsi Kuadrat Di SMA. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Khatulistiwa, 5(6), 1–12.

Sundayana, R. (2020). Statistika Penelitian Pendidikan. Alfabeta.

Diterbitkan

2023-07-19

Cara Mengutip

Uswatun Nisa, S., & Sundayana, R. . (2023). Pengaruh Kemampuan Executive Functioning Terhadap Kemampuan Representasi Matematis. Jurnal Padegogik, 6(2), 51-62. https://doi.org/10.35974/jpd.v6i2.3140