PENGARUH GAYA BELAJAR DAN MINAT BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SMP KELAS VIII
Kata Kunci:
Kemampuan Berpikir Kreatif, Gaya Belajar, Minat BelajarAbstrak
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh gaya belajar dan minat belajar terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa SMP kelas VIII. Kemampuan berpikir kreatif adalah kemampuan berpikir konsisten untuk menghasilkan sesuatu yang kreatif. Sedangkan, gaya belajar adalah cara tetap siswa dalam menerima informasi, mengingat, dan berpikir untuk memecahkan suatu masalah, dan minat adalah dorongan dalam diri yang menimbulkan perhatian, ketertarikan, dan kepuasan pada suatu kegiatan. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Responden pada penelitian ini adalah 78 siswa kelas VIIIF dan VIIIG SMPN 1 Parongpong, Bandung Barat. Instrumen dalam penelitian ini adalah angket gaya belajar, angket minat belajar, dan tes kemampuan berpikir kreatif. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Terdapat 22 siswa yang memiliki satu gaya belajar dominan, 46 siswa yang memiliki dua gaya belajar dominan, dan 60 siswa yang memiliki tiga gaya belajar dominan, dan lebih banyak siswa dengan gaya belajar kelompok ; (2) minat belajar siswa berada pada kategori sedang; (3) 16,67% siswa memiliki kemampuan berpikir kreatif dengan kategori tinggi, 62,82% siswa dengan kategori sedang, dan 20,51% siswa dengan kategori rendah; (4) Terdapat pengaruh gaya belajar dan minat belajar terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa SMP kelas VIII.
Unduhan
Referensi
Doni, Herawati, L., & Apiati, V. (2022). Analisis Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Peserta Didik Berdasarkan Minat Belajar.
Heryyanti, D. A., Tanzeh, A., & Masrokan, P. (2021). Pengaruh Gaya, Minat, Kebiasaan dan Lingkungan Belajar terhadap Prestasi Belajar Siswa Madrasah Ibtidaiyah di Era New Normal. EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN, 3(6), 3935–3945. https://doi.org/10.31004/edukatif.v3i6.1331
Jagom, Y. O., Uskono, I. V, Dosinaeng, W. B. N., Lakapu, M., Katolik, U., Mandira, W., San, J., No, J. 01, Penfui, T., & Kupang, N. (2021). Proses Berpikir Kreatif Siswa SMP dalam Menyelesaikan Masalah Matematika Berdasarkan Gaya Belajar. 05(01), 682–691.
Nisrina, Sari, I. K., & Fitriati, F. (2021). Pengaruh Kemampuan Berfikir Kreatif Matematika Siswa Terhadap Hasil Belajar Siswa SMA Negeri 1 Banda Aceh. In Jurnal Ilmiah Mahasiswa (Vol. 2, Issue 1).
Khotimah, K. (2020). Hubungan Minat Belajar dan Gaya Belajar Dengan Kemampuan Berfikir Kritis Siswa SD Negeri Kecamatan Jekulo Kabupaten Kudus. Skripsi: Universitas Negeri Semarang
Lestari, A. P., Rizkia Pangestika, R., & Anjarini, T. (2023). Analisis Kemampuan Berfikir Kreatif Siswa Ditinjau Dari Gaya Belajar Pada Tema Energi dan Perubahannya Kelas III SD Negeri 1 Kalirancang. In Jurnal Pendidikan Dasar (Vol. 4, Issue 1). http://jurnal.umpwr.ac.id/index.php/jpd
Maelani, S., Salsabila, R., Azzahra, M. A., Nusa, U., Sukabumi, P., Studi, P., Guru, P., Dasar, S., Kunci, K., & Belajar, G. (2023). Pentingnya Mengenali Gaya Belajar Siswa Sekolah Dasar Dalam Kegiatan Pembelajaran. In Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Abdi Nusa (Vol. 3, Issue Oktober).
Sari, M. P., & Abadi, A. P. (2022). Pengaruh Gaya Belajar terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa SMK Muhamadiyah 4. Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika (Sesiomadika). https://journal.unsika.ac.id/index.php/sesiomadika
Mahfud, M. K. (2024). Hubungan Antara Minat dan Hasil Belajar Matematika Siswa SMP Negeri 5 Metro. Skripsi: Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro.
Musaidah1, E., Purnomo2, D., & Setyowati3, R. D. (2020). Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Analisis Kemampuan Berpikir Kreatif Ditinjau dari Gaya Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Sayung Tahun 2019/2020. 2(5), 382–390.
Putri, R. A., Magdalena, I., Fauziah, A., & Azizah, F. N. (2020). Pengaruh Gaya Belajar Terhadap Pembelajaran Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Indonesia, Februari, 2020(2), 157–163. http://cerdika.publikasiindonesia.id/index.php/cerdika/index-157-
Rizqi, M. (2023). Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Ditinjau Dari Gaya Belajar Pada Pembelajaran Berbasis Masalah Beebantuan Macromedia Flash 8 (Mathematical Creative Thinking Ability In Terms Of Learning Style On Learning Problem-Based Learning Assisted. 05(02), 2023.
Saija, L. M. (2020). Analisis Terhadap Gaya Belajar Siswa Sekolah Menengah Di Bandung. Jurnal Padegogik, 3(1), 57–70. https://doi.org/10.35974/jpd.v3i1.2234
Firdaus, Y. (2020). Pengaruh Model Pembelahjaran dan Minat Belajar Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Matematika Siswa. Jurnal Cendekia, 12(1), 103–114. https://doi.org/10.37850/cendekia.v12i1.114
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2025 Jurnal Padegogik

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Penulis yang mempublikasikan naskahnya di jurnal ini menyetujui hal-hal berikut:
- Hak cipta tetap pada penulis, penulis memberikan kepada jurnal hak penerbitan pertama dan sekaligus melisensi karyanya mengikuti Creative Commons Attribution License yang mengizinkan orang lain untuk berbagi karya dengan penghargaan terhadap hak kepenulisan dan penerbitan pertama di jurnal ini.
- Penulis bisa mengikuti kontrak tambahan lain untuk distribusi non-ekslusif bagi karyanya tersebut (contoh: mempostingnya ke repositori institusi atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan penghargaan terhadap penerbitan pertama di jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk mem-posting karya mereka online (contoh: di repositori institusi atau di website mereka) sebelum dan selama proses penyerahan, karena dapat mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya sitiran yang lebih awal dan lebih banyak dari karya yang diterbitkan. (Lihat The Effect of Open Access).